Jumat, 02 Mei 2008

Badai es di Solo

Jumat,2 Mei 2008,pukul 12.00 wib.
Grha UKM UNS Solo
Umat muslim Solo sedang melaksanakan kewajibannya,menjawab seruan azan. Sholat Jumat ini terasa seperti sebelumnya. Tidak ada yang menyangka bahwa badai es akan menyerang 4 jam lagi.

Pukul 16.00 wib
Langit yang cerah tiba-tiba saja berubah mendung. Awan pun sedikit demi sedikit melepas muatan airnya,disertai angin kencang yang mampu merobohkan baliho,pohon serta menerbangkan atap bangunan. Petir yang menyambar mengenai travo di Graha UKM UNS,menyebabkan mati lampu semalam.

Di SMAN 3 hujan es mendarat bertubi-tubi. Jika anda tahu pasar di jalan RE. Martadinata, jangan kaget jika pasar yang anda kenal telah berubah menjadi kacau.

Ya,kacau. Itulah yang terlihat kemarin malam. Beberapa ruas jalan diblokir karena pohon-pohon yang tumbang. Polisi turun tangan ke jalan untuk melancarkan lalu lintas.

Pukul 19.00 wib
Badai telah reda. Meski ini terlalu dini disebut badai. Saya sendiri bukan ahli dari BMG. Listrik kembali hidup,kecuali travo yang tersambar petir. Saya yang terjebak di Grha UKM pun bisa pulang,Alhamdulillah dengan selamat.

Bisa dikatakan ini ke 2 kalinya di Solo terjadi hujan es,namun kali ini lebih dahsyat. Belum diketahui apakah ada korban jiwa dalam kejadian ini. Kerugian dari segi materiil jelas ada.

Saya memang pernah berharap ada hujan salju di Solo. Tak pernah terbayangkan jika hujan es yang terjadi. Butiran salju kalaulah menimpa kepala tidak terasa,kalau es??

2 komentar:

Fleur mengatakan...

Hujan es di Solo,... jadi ingin pulang.. ただいま。。。。。

Gunemane Gemblink mengatakan...

wah aku pas ga disekre nduk, jadi ga bisa ngerasain hujan es di salju...

semua itu ada sebab dan akibat, semua telah berjalan sesuai yang ditakdirkan, namun biasanya manusia yang merusak takdir itu sendiri, seperti tidak menjaga lingkungan tempat tinggal kita.

tapi asik juga ya kalo cuaca saat in susah untuk diprediksi, kita kan jadi penasaran plus was2 apa yang akan terjadi selanjutnya.

mari kita tunggu cuaca aneh yang akan menculdi Solo berikutnya